UMI Iron Pro Casing Metal dan OS Lollipop

UMI Iron Pro Casing Metal dan OS Lollipop - kali ini kami akan memberiakan informasi smartphone terbaru Mengenai UMI Iron Pro Casing Metal dan OS Lollipop. Ponsel ini memiliki spesifikasi yang sangat menarik untuk kita bahas dibandingkan dengan hp terbaru lainnya. Okeh langsung saja berikut info handphone terbaru UMI Iron Pro Casing Metal dan OS Lollipop.

UMI Iron Pro adalah smartphone yang hadir dengan casing metal yang terlihat kokoh dan mewah. Smartphone keluaran vendor asal Tiongkok ini dijual dengan harga $180 atau sekitar Rp 2,5 juta. Harga yang ditawarkan oleh UMI ini terbilang cukup kompetitif.


Selain memiliki body yang kokoh, UMI Iron Pro juga dilengkapi dengan sensor sidik jari yang diletakan dibagian belakang dan sensor mata Eyeprint ID. Di samping itu, Iron Pro juga membawa spesifikasi yang cukup menarik.

UMI Iron Pro

UMI Iron Pro hadir dengan layar LTPS (Low Temperature PolySilicone) berukuran 5,5 inci. Layar tersebut memiliki resolusi full HD 1920 x 1080 piksel dengan kerapatan piksel mencapai 403 piksel per inci.

UMI Iron Pro sendiri berjalan pada sistem operasi Android 5.1 Lollipop yang dipercantik balutan antarmuka khas UMI. Selain itu, pengguna juga bisa memilih ROM alternatif seperti YunOS, CyanogenMod, MIUI 6 dan lain-lain.

Smartphone ini memiliki kinerja yang berada di atas rata-rata smartphone dikelasnya. Dapur pacunya menggunakan chipset MediaTek MT6753 yang membawa prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 1,3GHz. Selain mengandalkan prosesor 8 inti, Iron Pro juga diperkuat dengan RAM 3 GB dan pengolah grafis Mali-T720MP3.

Tersedia memori internal berkapasitas 16GB/32GB yang bisa digunakan untuk menyimpan beragam jenis file. Ruang penyimpanan yang dimiliki UMI Iron Pro pun masih bisa ditinggkatkan karena smartphone ini sudah dilengkapi slot microSD. Untuk urusan konektivitas, smartphone Iron Pro ini cukup lengkap dan memiliki fitur-fitur seperti dual SIM, GPS/GLONASS, 3G HSPA, 4G LTE cat 4, port microUSB dan lain-lain.

Selain sektor dapur pacu, UMI Iron Pro juga memiliki sektor kamera yang cukup menarik. Di sektor kamera tersebut, Iron Pro yang ditenagai baterai berkapasitas 3100mAh ini membawa kamera utama beresolusi 13 megapiksel. Kamera belakang yang menggunakan sensor Sony IMX214 tersebut juga dilengkapi dengan kemampuan autofokus dan fitur dual-tone LED flash. Selain kamera utama, terdapat juga kamera depan beresolusi 8 megapiksel yang menggunakan sensor Omnivision OV8858.

Demikian info spesifikasi yang bisa kami berikan mengenai UMI Iron Pro Casing Metal dan OS Lollipop. Semoga dengan adanya informasi ini dapat membantu anda untuk mengetahui lebih lanjut ponsel pintar yang sedang anda cari.